Minggu, 05 Januari 2014

permainan Lempar Tangkap Bola dengan Baju



BAB I
PENDAHULUAN

1.1         Latar Belakang
Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi sekarang ini sudah semakin maju. Banyak pembaharuan-pembaharuan yang dilakukan oleh masyarakat maupun pemerintah untuk bisa memajukan atau mengikuti perkembangan IPTEK tersebut. Perubahan yang dilakukan dibuat sedemikian rupa agar terjadi perubahan dan peningkatan kualitas dari sumber daya manusia atau yang sering dikenal dan disebut dengan SDM.
Untuk menghasilkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas tentu harus bisa mendapatkan atau membuat bibit yang baik. Dalam dunia pendidikan formal, tempat untuk bisa menghasilkan atau mencetak bibit yang memiliki Sumber Daya Manusia (SDM) yang bagus adalah di Sekolah Dasar. Di Sekolah Dasar pemberian akan dasar-dasar pengetahuan harus diberikan dengan baik dan tepat, apabila dari pemberian pengetahuan itu tidak tepat, maka tidak akan bisa untuk mencetak SDM yang berkualitas.
Tidak hanya pengetahuan yang harus diberikan di Sekolah Dasar, berbagai macam jenis pendidikan juga perlu diberikan kepada anak-anak Sekolah Dasar. Hanya berbekal pengetahuan saja, seorang manusia itu tidak akan bisa memiliki Sumber Daya Manusia yang berkualitas. Jadi perlu diimbangi dengan pemberian pendidikan-pendidikan yang nantinya dapat mengimbangi dan mengiringi pengetahuan-pengetahuan atau ilmu-ilmu yang diperoleh oleh manusia itu sendiri.
Sebagai seorang guru, terutama guru yang bertugas di Sekolah Dasar, tentunya memiliki tanggung jawab yang besar. Seorang guru Sekolah Dasar harus menguasai semua materi yang diberikan di Sekolah Dasar. Tidak bisa jikalau seorang Guru Sekolah Dasar itu hanya menguasai satu mata pelajaran yang ada di Sekolah Dasar, semua mata pelajaran harus bisa dikuasai oleh seorang guru SD. Dan yang tidak kalah pentingnya, selain menguasai semua mata pelajaran di Sekolah Dasar guru harus bisa mengajarkan dan mentransferkan pengetahuan-pengetahuan tersebut.
Salah satu mata pelajaran yang ada di Sekolah Dasar yang harus dikuasai oleh seorang guru SD yaitu Pendidikan Jasmani. Mengajarkan atau memberikan ilmu pendidika jasmani kepada anak SD itu sangat penting. Dengan memberikan pendidikan jasmani kepada anak Sd, anak tersebut akan terbantu dalam memperoleh peningkatan kemampuan keterampilan jasmani, pertumbuhan, kecerdasan dan pembentukan watak. Pemberian pendidikan jasmani kepada anak Sekolah Dasar ini sangat penting, karena tujuannya berada dalam lingkup perkembangan fisik, gerak, mental, dan sosial anak Sekolah Dasar tersebut. Sehingga harapan bangsa dan Negara yang ingin mencetak SDM yang berkualitas bisa dicapai.
Untuk pemberian materi tentang pendidikan jasmani di sekolah dasar tidak terlalu berat, peserta didik cukup diberikan olahraga yang berupa permainan. Karena dalam fase anak di usia Sekolah Dasar ini anak masih dalam fase bermain. Banyak jenis permainan yang bisa diberikan di Sekolah Dasar, permainan tradisional untuk anak-anak bisa diberikan dalam pendidikan jasmani di Sekolah Dasar. Dengan memberikan permainan-permainan tradisional ini, secara tidak langsung kita melestarikan budaya-budaya yang kita miliki kepada generasi selanjutnya.
Selain permainan tradisional, Guru juga bisa memberikan permainan lain dengan mengkreasikan permainan-permainan yang sudah ada. Dengan memberikan permainan yang dikreasikan, tentu faktor-faktor keselamatan dari siswa juga perlu diperhatikan dalam memberikan permainan yang dikreasikan oleh guru. Salah satu permainan yang dapat dikreasikan oleh guru adalah permainan sepak bola. Dengan beberapa kreasi dari guru, permainan sepak bola tersebut dapat dikreasikan sehingga permainan tersebut menjadi lebih menarik. Dalam makalah ini, permainan sepak bola yang dikreasikan diberi nama permainan Lempar-Tangkap Bola dengan Baju. Untuk lebih jelas mengenai permainan ini, akan dibahas dalam bab selanjutnya.



1.2         Rumusan Masalah
Sesuai dengan pemaparan latar belakang yang disampaikan pada bab sebelumnya, penulis menarik beberapa rumusan masalah yaitu :
a.         Apa itu permainan Lempar Tangkap Bola dengan Baju ?
b.        Bagaimana melakukan permainan Lempar Tangkap Bola dengan Baju ?

1.3         Tujuan
Berdasarkan rumusan masalah yang disampaikan di atas, tujuan yang ingin dicapai yaitu :
a.         Untuk mendeskripsikan tentang permainan Lempar Tangkap Bola dengan Baju n.
b.        Untuk memahami dan mengerti dalam memainkan permainan Lempar Tangkap Bola dengan Baju.

1.4         Manfaat
Sesuai dengan tujuan yang disampaikan di atas, maka manfaat yang diperoleh yaitu :
a.         Bagi penulis
Makalah ini kami buat untuk  memenuhi salah satu tugas yang diberikan oleh dosen pengampu mata kuliah Pendidikan Jasmani dan juga dapat menambah wawasan dan pengetahuan kami mengenai permainan Lempar Tangkap Bola dengan Baju. Selain itu juga, agar kami menjadi terbiasa untuk membuat dan menyusun karya tulis sebagai acuan dan pembelajaran dalam pembuatan tugas akhir skripsi.
b.        Bagi pembaca
Makalah ini kami harapkan dapat menjadi salah satu sumber informasi sehingga dapat menambah wawasan dan pengetahuan mahasiswa maupun pembaca mengenai materi yang kami bahas dalam makalah ini.


BAB II
PEMBAHASAN

2.1     Permainan Lempar Tangkap Bola dengan Baju
Permainan dalam olah raga sudah banyak jenisnya. Permainan tersebut merupakan salah satu warisan dari nenek moyang kita, yang patut kita lestarikan. Namun untuk tidak membatasi kreasi dari sumber daya manusia, kita bisa menciptakan permainan-permainan baru.
Salah satu permainan yang dikreasikan adalah permainan Lempar Tangkap Bola dengan Baju. Permainan ini dikreasikan dari olah raga sepak bola yang hampir seluruh manusia di bumi menggemari olahraga tersebut.
Sistem dari permainan ini hampir sama dengan sepak bola pada umumnya, hanya saja dalam permainan ini menggunakan bola tenis, dan menggunakan baju untuk melempar dan menangkap bola.
Jadi permainan Lempar Tangkap Bola dengan Baju ini adalah permainan yang melempar dan menangkap bola dengan baju antar teman satu tim untuk bisa menghasilkan gol ke gawang lawan.

2.2     Cara memainkan Lempar Tangkap Bola dengan Baju
Untuk dapat memainkan permainan ini sangat gampang. Ada beberapa hal yang harus dipenuhi dan diperhatikan.
a.        Lapangan
Untuk bisa melakukan permainan ini diperlukan lapangan yang cukup luas, ukurannya lebih kecil dari lapangan basket. Namun dalam permainan ini ukuran panjangnya 20m dan lebarnya 10m. masing-masing daerah tim terdapat sebuah gawang untuk mencetak skor. Panjang gawang tersebut berukuran 2m dan tingginya 1,5 m.















 










b.        Jumlah pemain
Permainan ini dibentuk menjadi dua kelompok dengan jumlah masing-masing kelompok beranggotakan 5 orang. Dalam permainan ini 1 orang ditunjuk sebagai penjaga gawang, dan sisanya sebagai penyerang. Pemainnya tidak boleh campur antar laki-laki maupun perempuan dalam 1 kelompok atau tim.
c.         Waktu permainan
Waktu yang ditentukan dalam permainan ini adalah 10 menit di setiap babak. Dimana dalam permainan ini dilakukan 2 kali babak permainan. Jika terjadi perolehan skor sama, maka ada waktu tambahan 5 menit untuk setiap babaknya. Jika perolehan skor masih sama, maka akan dilakukan penalty.
d.        Aturan permainan
Permainan ini hampir sama peraturannya dengan permainan sepak bola. Tim yang menang dalam suit, melakukan lemparan pertama dari gawangnya sendiri. Pemain harus saling melempar bola antar anggota timnya menggunakan baju, jika menggunakan tangan, maka tim lawan akan mendapatkan lemparan bebas. Pemain tidak boleh bermain kasar, jika ada yang bermain kasar langsung dikeluarkan dari permainan dan dicarikan penggantinya oleh tim tersebut.
 Ketika bola berada di baju pemain, pemain tidak boleh berlari membawa bola, melainkan harus di lempar ke teman satu timnya. Jika pemain tersebut berlari membawa bola, maka tim lawan mendapatkan lemparan bebas.
Bola yang dilempar tidak boleh melewati batas atau garis lapangan, kalau lewat tim lawan akan mendapatkan lemparan bebas dari garis pinggir lapangan. Bola juga tidak boleh jatuh ke tanah, jika anggota dalam tim menjatuhkan bola ke tanah, maka tim lawan berhak mendapatkan lemparan bebas.
Untuk mencetak gol, pemain tidak boleh melempar bola di dalam kotak gawang daerah pemain lawan. Bola yang di anggap masuk gawang ketika bola melewati bagian dalam dari mistar gawang, bola tidak boleh menyentuh tanah sebelum melewati mistar gawang. Jika sebelum melewati mistar gawang, bola sudah menyentuh tanah, maka bola dianggap tidak gol.
e.         Cara memainkan
Cara memainkan permainan ini dengan melemparkan bola menggunakan baju yang dipakai pemain ke anggota satu timnya. Bola ditaruh di atas baju yang dipegang seperti jaring. Baju yang dipegang adalah bagian bawah dari baju tersebut. Bola dilemparkan menuju ke daerah lawan, kemudian melemparkan bola ke dalam gawang lawan. Pada saat bola dilemparkan, bola tidak boleh jatuh ke tanah, jika sudah jatuh ke tanah, maka tim lawan akan mendapatkan lemparan bebas.
Ketika salah satu tim sudah berhasil membuat goal, maka tim yang kemasukan mengulang lemparan dari gawangnya sendiri. Begitu juga seterusnya, sampai waktu habis. Dalam permainan ini tidak boleh melakukan kekerasan, apabila ada pemain yang melakukan kekerasan akan dikeluarkan dari permainan.
Untuk merebut bola yang dilempar oleh tim lawan, kita bisa menghadang pemain ketika bola tersebut diarahkan ke pemain tersebut dengan menggunakan baju yang dipegang seperti jaring. Kita bisa menghadang bola ketika tahu kemana arah bola yang akan dilemparkan.
Jika sampai ke babak penalty, maka penalty dilakukan dari luar garis gawang, pemain yang melakukan penalty, kakinya tidak boleh melewati maupun menginjak dari garis gawang.
f.         Manfaat permainan
Seperti yang dipaparkan diatas tentang cara memainkan permainan ini, permainan ini dapat melatih gerak badan pemain, bagaimana kita bergerak lincah agar kita bisa menangkap bola yang dilemparkan kepada kita dengan menggunakan baju yang kita pakai, untuk melatih stamina, menumbuhkan kerjasama diantara teman, memupuk jiwa sportivitas yang tinggi untuk mengakui kekalahan, dan meningkatkan kesegaran jasmani.























BAB III
PENUTUP

3.1     Simpulan
Permainan lempar tangkap bola dengan baju ini merupakan permainan yang dikreasikan dari permainan sepak bola dimana dalam melakukan permainan ini dengan melemparkan bola yang berukuran bola tenis dengan menggunakan baju yang dikenakan oleh masing-masing pemain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar